Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Bahas Anime Mekakucity Actors Versi Wibu Gabut, Anime Menarik Dengan 3 Pesan Penting

Copyright © Jin/ Mekakucity Actors production Committee

Mekakucity Actors, sebuah anime yang memperlihatkan kita bahwa kekuatan itu bisa menjadi sebuah kutukan...

Kagerou Project adalah serangkaian lagu Vocaloid yang diciptakan oleh Jin. Serial ini menjadi populer di situs video Niconico setelah merilis lagu “Kagerou Daze”, yang juga memberi nama serial ini. Menghasilkan enam novel ringan yang ditulis oleh Jin dan diilustrasikan oleh Sidu. Sebuah adaptasi manga dengan ilustrasi oleh Mahiro Satou, yang diserialisasikan pada Monthly Comic Gene pada tanggal 15 Juni 2012, kemudian mendapatkan adaptasi anime 12 episode berjudul Mekakucity Actors dari “mekakushi” dan “city”, yang diproduksi oleh studio “Shaft” dan tayang pada 12 April hingga 28 Juni 2014.

Cerita

Mekakucity Actors, menceritakan tentang Shintarou Kisaragi merupakan remaja berusia 18 tahun dan seorang hiki-NEET yang tidak meninggalkan kamarnya selama dua tahun, mengasyikkan dirinya dengan komputer dan internet. Namun, suatu hari bertemu sebuah AI bernama Ene, yang tinggal di dalam komputernya, dan kemudian pergi keluar karena suatu kejadian lalu bertemu dengan Mekakushi Dan.

Mekakucity Actors, merupakan sebuah anime yang admin suka dan salah satu tokohnya sendiri merupakan tokoh yang sangat admin sukai bahkan bisa kalian lihat bahwa foto profil admin sendiri menggunakan foto Shintarou. Jika berbicara soal ceritanya, anime ini lebih kepada menceritakan berdasarkan plot pada album yang mereka sediakan.

Cerita ini sendiri jika ditonton saat ini sebenarnya cukup membosankan serta memusingkan, namun bukan berarti jelek. Karena pada dasarnya cerita disini hampir setiap episodenya selalu mengambil sudut pandang yang berbeda dan membuat kita sebagai penonton selalu pusing dengan jalan ceritanya yang sangat berbeda dengan cerita sebelumnya, namun jika kalian menonton atau menikmati album Kagerou Daze maka kalian tidak perlu menghiraukan hal ini karena kalian akan langsung bisa paham dan dapat menikmati cerita ini karena dasar cerita ini berdasar dari album tersebut.

Hampir banyak orang yang berbicara bahwa cerita di anime ini cukup memusingkan dan menurut saya pribadi pun begitu, tapi semua terjelaskan ketika kalian semua menonton anime ini hingga akhir atau kalian menikmati album Kagerou Daze. Kekurangan yang paling cukup fatal pada anime ini adalah soal sudut pandangnya yang berbeda di setiap episodenya sehingga kita yang menonton suka pusing namun jika kita menonton secara keseluruhan atau menikmati albumnya maka kekurangan ini terselesaikan.

Pesan

Pada anime ini terfokus pada hubungan keluarga, persahabatan, dan cinta yang dibalut atas sebuah tragedi yang dibuat cukup menyedihkan. Ada tiga hal penting di hidup ini yang terkadang sering orang anggap remeh, anime ini mengangkat tiga hal penting tersebut bahkan di anime ini sendiri kalian akan benar-benar memahami betapa pentingnya tiga hal tersebut sehingga membuat kalian mulai sadar atau semakin menghargai tiga hal penting ini.

Saya menonton anime ini saat SMP dan sedikit flashback mengingat-ingat bahwa anime ini merupakan anime yang membuat saya bisa lebih menghargai suatu hal, serta sempat sedikit menyelamatkan hidup saya dari suatu masalah. Saya berpikir jika kalian dapat menikmati anime ini maka kalian pasti dapat memetik sebuah pesan yang menarik dari anime ini, banyak hal yang ingin saya tuliskan pada bagian ini namun tidak bisa karena saya berpikir jika saya menulisnya maka kalian tidak bisa menikmati pesan yang ada di anime ini.

Hal Yang Menarik Di Anime Ini
  • Lagu

Hampir di beberapa episode selalu terselip lagu yang menyangkut atas cerita yang tersedia, lagu ini sendiri merupakan lagu yang berasal dari albumnya namun yang berbeda adalah penyanyinya yang mungkin dinyanyikan oleh pengisi suaranya karena untuk ini saya kurang begitu tau dan males searching juga hehe. Pendapat pribadi saat ini saya berpikirnya lagu itu digunakan sebagai media promosi, namun jika berbicara dari segi cerita di episodenya maka lagu itu tersedia sebagai pelengkap cerita sehingga bagi saya bagian lagu ini salah satu hal yang menarik.
  • Karakter

Karakter-karakter pada anime ini bisa dikatakan ikonik dan menarik, dari kekuatan hingga sikap yang dimiliki sangatlah beragam dan bisa dikatakan saling bertabrakan. Saya sendiri pada anime ini menyukai karakter Shintarou karena bisa dikatakan seorang karakter yang benar-benar unik dan dibuat sangatlah ikonik pada tahun anime ini rilis dan hingga saat ini pun karakter seperti Shintarou itu hampir jarang ada.

Kesimpulan

Anime ini menurut saya pribadi sangatlah bagus dan masih sangat bisa ditonton saat ini, sebenarnya sebelum menonton anime ini sebaiknya kalian mendengarkan albumnya dulu karena dari albumnya kalian bisa lebih mengetahui banyak soal cerita anime ini dan bisa langsung menyesuaikan dengan alur yang ada pada anime ini.

Sebenarnya jika berbicara grafik maka anime ini kalah dengan grafik saat ini namun saya pribadi masihlah sangat suka dengan grafik anime ini, kekurangan terbesar anime ini hanyalah soal alur di setiap episodenya yang selalu berbeda sudut pandang sehingga kita sebagai penonton sulit untuk memahami ceritanya namun saya jamin jika kalian menonton anime ini hingga selesai atau sebelumnya telah menikmati albumnya maka kekurangan ini sangatlah bisa diatasi.

Sekian dari Saya dan Terimakasih...

Bye!!! Sehat Selalu...

2 komentar untuk "Bahas Anime Mekakucity Actors Versi Wibu Gabut, Anime Menarik Dengan 3 Pesan Penting"

  1. Akhirnya ada yg ngebahas anime ini. Aku tahu Mekakushi Dan waktu msh SD (sekitar kls 5-6). Awal tahunya itu dari wallpaper doang. Tokoh2nya bnyk dan masing2 dari mereka pake hoodie dgn aneka warna jdi itu yg bkin aku tertarik. Searching di ytb, dpt lah lagu Ayano no Koufuku Riron. Di situlah akhirnya aku mulai suka dengerin lagu-lagu Kagerou Project, sampai thn 2014 animenya tayang di Animax. Nostalgic bgt :')

    Mengenai grafik dan plot yg kk bahas, aku setuju. Terlalu monoton. Dan tbh, warnanya kurang menarik. Plot cerita yg diambil dari banyak sudut pandang jg hanya bisa dimengerti klo kita udh dengerin lagu-lagunya mereka dulu.

    BalasHapus
  2. Satu lagi, anime nya amat sgt underrated. Sayang bgt, pdhl tokoh-tokohnya punya potensi lebih utk digali, tapi grafik dan plot yg terlalu 'putar-putar' malah bikin kacau.

    BalasHapus