Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Bahas D_Cide Traumerei The Animation, Serial Anime Yang Menarik Tetapi Dipandang Jelek...


©D_CIDE TRAUMEREI

D_Cide Traumerei The Animation, Sebuah Anime yang memperlihatkan kepada kita untuk tidak memakai solusi yang instan saat menghadapi sebuah masalah...

D_Cide Traumerei The Animation merupakan serial anime yang diproduksi oleh studio SANZIGEN yang dirilis secara perdana pada 10 Juli 2021 (Summer) dan tayang setiap hari Sabtu pukul 22:30 JST. D_Cide Traumerei merupakan proyek multimedia yang akan diproduksi oleh Bushiroad, Sumzap, dan Drecom, dimana proyek pertamanya tentang mobile game akan dirilis pada Q3 Jepang. D_Cide Traumerei The Animation memiliki genre; Action, Adventure, Drama, Fantasy.

Cerita


video ini sepertinya region lock, sehingga kalian mungkin perlu menggunakan VPN untuk menonton PV-nya hehe

D_Cide Traumerei The Animation berlatar cerita di Shibuya, dan bercerita tentang Ryuuhei yang selalu kagum dengan kakaknya harus melihatnya terbunuh secara misterius. Dia terus mengingat kejadian tersebut, tetapi dia selalu berusaha kuat hingga tumbuh menjadi siswa SMA yang ceria. Namun, suatu waktu setelah selesai berlatih kickboxing hariannya, dia mengalami mimpi buruk yang tidak biasa, dan menyadari bahwa itu bukanlah sebuah mimpi. Itu adalah kejadian saat seseorang memakan “Drops” agar mendapatkan mimpi indah dari hasrat terburuknya, dimana nantinya mereka membuat sebuah bencana, dan Ryouhei diharuskan untuk bisa menghentikan masalah itu bersama teman-temannya.

D_Cide Traumerei The Animation merupakan serial anime yang menarik, konsep serta topik cerita yang disajikan menurut saya bagus, dan dapat dibahas menjadi sebuah cerita yang terasa khas untuk saya tonton. Ketika menonton serial ini, awalnya saya cukup ragu dengan serial ini, karena memiliki rating yang cukup buruk di sebuah forum anime, hingga membuat saya berpikir untuk tidak membahasnya, tetapi saat saya mencoba menontonnya, saya rasa serial ini memiliki cerita yang menarik untuk ditonton sekaligus dibahas.

Dari sepemahaman saya, serial ini di awalan memperkenalkan sebuah konsep cerita, tentang hasrat manusia yang ingin terbebas dari masalah hidupnya dengan sebuah permen pengabul mimpi yang ternyata juga penghacur dari mimpi tersebut, dan karakter pada serial ini akan berusaha menyelamatkan manusia untuk terhindar dari permen tersebut, karena jika tidak dia harus membunuh manusia tersebut. Konsep cerita yang disediakan termasuk yang saya suka, karena berbeda dari serial yang telah saya bahas di musim ini, dan termasuk yang berani menyediakan sesuatu yang cukup gelap untuk ditonton.

Dari konsep tersebut, serial ini juga menyediakan berbagai topik yang sangatlah bagus, yaitu topik tentang berbagai masalah manusia yang ada saat ini, dan hasrat dari manusia tersebut untuk bisa terbebas dari masalah tersebut. Bagi saya, serial ini mengangkat berbagai masalah yang sangat khas dengan kondisi saaat ini, dan sejujurnya topik cerita seperti itu adalah salah satu hal yang saya sukai, karena tanpa perlu berpikir banyak akan langsung dipahami, dan dirasakan oleh saya sebagai penonton.

Selain itu topik tersebut juga disajikan dengan sangat baik, serial ini sangatlah bagus memperkenalkan dasar masalahnya, lalu perkembangan, hingga bagaimana masalah itu berbuah menjadi sebuah hasrat yang manusia itu mau. Namun, ada satu hal yang mungkin kurang di bagian ini, yaitu soal penyelesaiannya yang terlalu biasa untuk sebuah masalah yang telah tersaji dengan sangat baik, sehingga terasa anti-klimaks.

Karakter


©D_CIDE TRAUMEREI

Terdapat 6 karakter utama pada serial ini yaitu, Ryuuhei Oda seorang lelaki yang berisik serta perhatian, lalu Rena Mouri seorang gadis yang terlihat nakal tetapi sangat baik, kemudian Eri Ibusaki seorang gadis tegas yang tenang, lalu Aruto Fushibe seorang lelaki yang terlihat santai tetapi penuh masalah, kemudian Jessica Clayborn seorang gadis kecil yang dapat diandalkan, dan Tris sebuah maskor utusan dewa.

Karakter utama tersebut memiliki visual yang bagus, dan sifat yang menarik. Namun, yang menarik dari karakter ini adalah mereka memiliki latar belakang masalah yang menarik untuk ditonton, hal ini juga menghasilkan kesan yang cukup kuat untuk karakternya, dan membuat saya tahu daya tarik serta sisi unik dari masing-masing karakter tersebut.

Selain itu juga, mengingat serial ini memiliki adaptasi game maka mungkin saja karakter yang tersedia di anime ini akan disediakan di game tersebut, dan dengan keunikan serta ketertarikan penonton dengan karakter tersebut membuat mereka bermain game tersebut. Btw, terkait gamenya sebenarnya ada satu hal yang unik dari serial ini yaitu soal penyediaan karakter utama yang berbeda antara game dengan anime-nya, dan rasanya kalian akan terkejut dengan karakter utama di game-nya, sebab mereka ada di anime ini, tetapi bukan sebagai karakter utamanya hehe. (padahal karakter utama di game-nya sangat keren hehe)

Rating Yang Jelek


©D_CIDE TRAUMEREI

Jika membahas serial ini, sepertinya kita perlu membahas soal rating anime ini yang bisa dikatakan jelek, dimana serial ini hanya medapat rating sebesar 5.63. Sebenarnya terkait rating ini, sejujurnya ini bukanlah hal yang aneh, sebab serial ini memiliki animasi yang terkesan aneh dengan cerita yang kurang begitu jelas tentang apa yang ingin serial ini bawakan, sehingga membuat orang merasa aneh dengan apa yang serial ini sajikan.

Mari bicara soal animasi terlebih dahulu, dimana serial ini memiliki animasi yang cukup 3d dengan pergerakan yang cukup kaku, sehingga terasa kurang begitu enak ditonton, tetapi disisi lain memiliki adegan pertarungan yang sangat memuaskan serta keren. Bagi saya, hal ini mungkin terjadi, karena serial ini memang ingin menyesuaikannya dengan game-nya, sehingga seseorang yang menyukai game-nya akan suka dengan anime-nya, begitupun sebaliknya.

Dan soal cerita yang dirasa kurang begitu jelas, sebenarnya hal ini mungkin terjadi karena serial ini memiliki awalan cerita yang cukup panjang, dan rasanya penonton kurang begitu fokus memperhatikan ceritanya, karena mungkin mereka dari awal sudah tidak suka dengan animasinya. Sejujurnya, menurut saya ini termasuk kesialan yang serial ini terima, karena pada bagian cerita tidak ada yang salah, dan menurut saya semuanya telah tersaji dengan baik.

Akhir Kata

D_Cide Traumerei The Animation merupakan serial anime yang menarik yang bisa kalian coba tonton, karena memiliki cerita dengan konsep serta topik yang unik. Selain itu juga, serial ini menyediakan karakter dengan visual serta sifat yang bagus, ditambah sisi keren yang dimunculkan dari latar belakang setiap karakternya.

Bagi saya, serial ini termasuk yang sial, karena menyediakan hal yang sudah dianggap buruk diawal, sehingga membuat penonton kurang begitu tertarik menonton serial ini. Hal ini bisa terjadi, karena ada beberapa serial anime terdahulu yang terlihat sama dengan serial ini, dan telah membuat penonton kecewa, sehingga dampaknya serial ini juga dipandang buruk untuk banyak penonton.

Sejujurnya, banyak komentar positif mengenai adegan pertarungan yang serial ini sajikan yang dibuat dengan sangat bagus, tetapi sayangnya sisi animasi serta ceritanya dipandang aneh, padahal bagi saya sisi animasi serta ceritanya dibuat dengan sangat baik, dan saya cukup paham mengapa penyediaannya seperti itu. Namun, sayangnya serial ini hanya sial, sehingga mendapatkan rating yang cukup buruk, padahal serial ini bisa dapat yang lebih baik dari itu.

Mungkin sekian pembahasan kali ini, semoga bermanfaat serta menarik untuk kalian baca. Ohiyaa bagi kalian yang ingin mengetahui info lebih mengenai postingan serta info menarik lainnya bisa banget Follow Instagram dan Twitter Blog ini yaitu: @wibugabutblog atau Like Halaman Facebook kami yaitu: Wibu Gabut Blog. (atau kalian bisa langsung tekan icon-icon media sosial di atas halaman untuk menuju ke sosial media kami)

Bye!!! Sehat Selalu...

Posting Komentar untuk "Bahas D_Cide Traumerei The Animation, Serial Anime Yang Menarik Tetapi Dipandang Jelek..."